Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Submit Url Google Webmaster Terbaru Agar Artikel Cepat Terindeks



Adikun - Submit url ke google webmaster adalah salah satu cara agar artikel atau url blog kita cepat terindeks dan muncul dalam pencarian google.

Submit url ke google webmaster merupakan cara yang paling ampuh dan cara yang paling mudah agar artikel blog kita berada di halaman pencarian google.

Pada tanggal 28 maret 2019 GWM (Google Webmaster) menghapus versi lamanya dan mengharuskan kita untuk memakai google webmaster yang versi baru.

Sehingga kita tidak dapat lagi mengakses google webmaster versi lama.

Dalam versi baru google webmaster tampilan dan menu nya juga berbeda dari versi lama, mungkin kita harus sedikit membiasakan hal tersebut.

Baca juga : Cara Cepat Diterima Adsense Untuk Blogger Pemula

Nah, dalam versi barunya ini cara untuk kita meminta agar google mengindeks blog kita agak sedikit berbeda.

Dan menurut saya sendiri pengindeksan artikel nya lebih cepat dari versi lama.

Dalam hal ini banyak yang belum mengetahui cara menggunakan google webmaster terbaru, karena tampilan dan menu nya sedikit berbeda.

Maka dari itu disini saya akan memberi tahu bagaimana cara submit url ke google webmaster terbaru.

CARA SUBMIT URL KE GOOGLE WEBMASTER AGAR ARTIKEL CEPAT TERINDEKS TERBARU

1. Masuk ke url berikut https://search.google.com/search-console/about lalu klik mulai sekarang

2. Nah untuk yang belum menambahkan properti domain, tambahkan dulu properti domainnya di situ ada 2 pilihan yaitu memasukkan nama domain atau awalan url.

Jika kalian ingin memasukkan nama domain cukup nama nya saja contoh adikun.com atau jika mau dengan awalan url seperti ini https://www.adikun.com.

3. Oke, setelah kita masuk ke beranda google webmaster terbaru langsung saja kita klik menu garis tiga dan disitu ada menu untuk melihat kinerja blog kita dan lain lain.

Tapi kali ini kita akan submit url yaitu dengan klik menu inspeksi url.

Nah disitu kita akan diminta memasukkan url artikel yang mau di indeks, copy url artikel yang ingin kalian submit ke google webmaster lalu pastekan ke menu inspeksi url tersebut lalu klik oke.


Tampilannya akan seperti itu dan ada tulisan URL tidak ads di google itu berarti url artikel kita belum terindeks oleh google.

Nah setelah itu kalian klik minta pengindeksan, lalu seperti biasa kita akan di tes dengan gambar gambar atau disebut captcha untuk tes apakah kita robot atau bukan.

Setelah itu, jika berhasil akan ada tulisan pengideksan diminta.

Belum selesai sampai di situ, masih dalam menu inspeksi url kalian scroll ke bawah lalu kalian akan melihat tulisan "kanonis yang dinyatakan pengguna"

Di sebelah kanan nya kalian akan melihat tulisan periksa, nah klik tulisan tersebut dan tunggu beberapa detik.



Lalu tampilannya akan seperti ini dan selamat url artikel kita sudah terindeks oleh google.

CARA MENGUJI URL AKTIF ATAU ERROR DI WEBMASTER


Lalu untuk tambahan yang diatasnya ada tulisan UJI URL AKTIF itu untuk menguji apakah url artikel kita aktif atau error.

Jika url artikel kita aktif maka tampilannya akan seperti di gambar.

Itu menunjukkan jika artikel kita bisa di i deks dan bisa muncul di halaman pencarian google.

SUBMIT SITEMAP KE GOOGLE WEBMASTER AGAR ARTIKEL CEPAT MUNCUL DI HALAMAN PENCARIAN GOOGLE


Oke, yang terakhir adalah submit sitemap dengan cara masuk ke menu peta situs atau sitemap.
Disini ada yang bisa langsung atau ada juga yang harus menggunakan awalan url.

Seperti blog saya ini harus menggunakan awalan url tapi blog yang satunya lagi tidak perlu menggunakan awalan url.

Lihat juga : Template Viomagz Yang Digunakan Mastimon.com

Maksudnya seperti ini jika secara langsung yaitu kita tinggal mengetikkan sitemap.xml atau atom.xml itu sama saja.

Tetapi jika yang harus menggunakan awalan url yaitu contohnya seperti ini https://www.adikun.com/sitemap.xml atau https://www.adikun.com/atom.xml itu sama saja.

Mungkin cukup sampai disini cara submit url ke google webmaster agar artikel cepat terindek dengan mudah.

Bila ada yang kurang dimengerti silahkan tanyakan dan bila ada kesalahan silahkan tuliskan komentar atau saran yang baik di kolom komentar.


Posting Komentar untuk "Cara Mudah Submit Url Google Webmaster Terbaru Agar Artikel Cepat Terindeks"